Kesehatan

Ratusan WBP Rutan Ponorogo Ikuti Screening HIV/AIDS, Ini Hasilnya

Lawupos.com, Ponorogo – Dalam rangka memperingati Hari AIDS Sedunia 2023, Rumah Tahanan (Rutan) Ponorogo bekerja sama dengan Dinas Kesehatan (Dinkes) setempat, menggelar screening HIV/AIDS bagi warga binaan, Rabu (22/11/2023).

Kegiatan ini bertujuan untuk mendeteksi dini dan mencegah penularan penyakit mematikan tersebut. Screening HIV/AIDS dilakukan di Aula Rutan Ponorogo mulai pukul 08.00 WIB.

Sebanyak 140 warga binaan mengikuti screening dengan mengisi formulir registrasi dan memberikan sampel darah.

Tim medis dari Dinkes Ponorogo melakukan pemeriksaan sampel darah dengan menggunakan alat rapid test.

Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit (P2P) Dinkes Ponorogo, Anik Setyorini mengatakan, bahwa screening HIV/AIDS merupakan salah satu upaya untuk mengamati epidemi penyakit tersebut.

Menurutnya, rutan adalah salah satu populasi kunci yang berisiko tinggi terhadap HIV/AIDS.

“Populasi kunci adalah kelompok yang memiliki perilaku berisiko tinggi terhadap HIV/AIDS, seperti pengguna narkoba suntik, pekerja seks komersial, dan laki-laki yang berhubungan seks dengan laki-laki. Rutan adalah tempat yang rentan terhadap penularan penyakit ini karena adanya praktik seksual dan penggunaan jarum suntik bersama,” jelas Anik.

Petugas Rutan Ponorogo bersama Petugas Dinkes di Aula Rutan.

Anik menambahkan, bahwa screening HIV/AIDS juga bertujuan untuk memberikan edukasi dan konseling kepada warga binaan tentang cara mencegah dan mengurangi dampak buruk penyakit ini.

Ia berharap bahwa screening ini dapat meningkatkan kesadaran dan kewaspadaan warga binaan terhadap HIV/AIDS.

Hasil screening HIV/AIDS menunjukkan bahwa tidak ada warga binaan yang dinyatakan positif terinfeksi virus tersebut. Seluruh warga binaan dinyatakan sehat dan tidak memiliki tanda-tanda infeksi.

Kepala Pelayanan Tahanan Rutan Ponorogo, Azhar Farhani mengucapkan terima kasih kepada Dinkes Ponorogo yang telah melakukan screening HIV/AIDS di rutan.

Ia mengapresiasi kerja sama yang baik antara Dinkes Ponorogo dan Rutan Ponorogo dalam upaya pencegahan dan pengendalian penyakit HIV/AIDS.

“Kami sangat mendukung kegiatan screening HIV/AIDS ini karena sangat bermanfaat bagi kesehatan warga binaan. Kami juga berharap bahwa kegiatan ini dapat dilakukan secara rutin dan berkelanjutan agar warga binaan dapat terhindar dari penyakit HIV/AIDS,” ujar Azhar. (Hms/Red)

Related Articles

Back to top button