Hukum & KriminalMadiunMadiun Raya

WBP Lapas Pemuda Madiun Rayakan Natal Dengan Penuh Sukacita

Lawupos: Madiun – Suasana gembira meramaikan Lapas Pemuda Madiun Kanwil Kemenkumham Jatim, saat Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) merayakan Natal 2023. Acara yang mengsusung tema ‘Kemuliaan Bagi Allah dan Damai Sejahtera di Bumi’ ini berlangsung di Gereja Oikumene, Senin (25/12/2023).

Perayaan Ibadah Natal ini dihadiri oleh Kalapas Ardian Nova Christiawan, Pejabat Struktural, Pendeta Yayasan Bangkit Bersinar (RSM), Pendeta Kemenag Kota Madiun, dan WBP beragama Nasrani. Tampak para WBP dengan semangat, khidmat, dan penuh sukacita menyanyikan pujian.

Ibadah Perayaan Hari Natal menjadi tindak lanjut dari arahan Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jawa Timur, Heni Yuwono, kepada seluruh Kepala satuan kerja Kemenkumham di wilayah Jawa Timur.

Pembacaan firmna Tuhan oleh Pdm. Drs. Harun N Sugiarno., S.Th., M.Pd

Kalapas Ardian Nova, yang turut serta dalam perayaan Natal 2023 di Gereja Oikumene, memberikan kesaksiannya tentang bagaimana kebaikan Tuhan tercurah dalam setiap langkahnya.

“Saya mengajak para WBP Nasrani untuk memanfaatkan waktu selama menjalani pembinaan di dalam Lapas dengan beribadah, melakukan kebaikan, dan belajar Firman Tuhan,” ucap Ardian.

Lebih lanjut, Kalapas Ardian Nova berharap agar ibadah kali ini menjadi refleksi di akhir tahun, menjadi titik sikap pertobatan bagi WBP untuk kembali ke jalan yang benar.

Para WBP juga turut mempersembahkan Paduan Suara, Vocal Group, dan Pembacaan Puisi di hadapan Petugas serta Tamu Undangan.

Dalam Ibadah Perayaan Natal ini, Firman Tuhan dibawakan oleh Pdm. Drs. Harun N Sugiarno., S.Th., M.Pd dari Rise And Shine Ministry (RSM) dan ditutup dengan Doa Safaat sekaligus Doa Berkat yang dipimpin oleh Bp. Petrus Slamet Riyadi., S.Th, Penyuluh Agama Kristen Kemenag Prov. Jawa Timur. (Red/Humas)

Related Articles

Back to top button